Service dan Maintenance

Banyak sekali masalah timbul dari kesalahan pengoperasian atau kurangnya pelatihan, pengetahuan dan pengenalan terhadap komputer yang akan menghambat kelancaran dari kerja komputer dan printer. Dalam hal ini, perlu perawatan, pelatihan, konsultasi dan penyelesaian masalah berhubungan dengan kerusakan baik hardware maupun software ataupun kesalahan dalam pengoperasian.


Kami mengerti apa yang anda rasakan ketika :
  • Komputer terserang Virus
  • komputer semakin lambat
  • Komputer sering restart
  • Komputer tidak ada tampilan
  • Tidak bisa print
  • Printer Error
  • Hasil print jelek
  • Atau masalah-masalah lain yang tiba-tiba saja terjadi

Bukan hanya waktu yang terbuang, kesempatan pun hilang. Anda bukan satu-satunya yang mengalami hal tersebut, banyak pelanggan kami pun mengalami hal yang sama sebelumnya. Dan tenyata, kebanyakan penyebabnya hanyalah karena masalah sepele. Kita sebagai pengguna kurang perhatian terhadap kesehatan komputer dan printer kita sendiri. Mungkin saja level kita hanyalah sebagai pengguna yang tidak mengerti apa yang harus dilakukan. Bisa juga kita mengerti tapi malas melakukannya. Atau yang paling umum terjadi, baik kita mengerti ataupun tidak, kita sudah disibukkan dengan tugas-tugas yang harus dikerjakan, sehingga tidak sempat lagi memperhatikan kesehatan komputer kita. Ini ibarat kendaraan yang selalu kita pergunakan kemana-mana tapi tidak pernah diservice secara rutin. Akibatnya sekali mengalami kerusakan, baru ketahuan rusaknya sudah sedemikian parah.“ACM COMPUTER hadir untuk menghindari permasalahan seperti ini”

Kontrak perawatan/maintenance dan perbaikan adalah layanan yang kami tawarkan untuk perawatan/maintenance komputer, laptop, printer baik hardware maupun software untuk terhindar dari berbagai masalah yang akan mengganggu pekerjaan.

Kami melayani service maintenance meliputi :
  1. Maintenance Komputer
  2. Maintenance Printer Passbook (Epson PLQ20, Olivetti PR2plus, Compuprint SP40pus, Wincor, Tally, dll)
  3. Maintenance Printer Dotmatrix (Epson LQ 2190, Epson LQ 2180, Epson LQ 2090, Printonix, dll)
  4. Maintenance Printer laserjet dan inkjet
Tujuan dari perawatan dan perbaikan adalah untuk membantu perusahaan mengantisipasi permasalahan yang berhubungan dengan Teknologi Informasi, yang berujung pada peningkatan kinerja, efektifitas kerja, dan tentu saja efisiensi biaya.
Keuntungan bila melakukan kontrak perawatan dan perbaikan dari kami antara lain :
  • Anda mendapatkan mitra kerja dengan kemampuan SDM yang handal, berpengalaman dan berkualitas yang akan sangat membantu dalam mengatasi segala permasalahan teknologi informasi ditempat anda.
  • Kami fokus di bidang ini, bukan sekedar penjual komputer yang menawarkan jasa perbaikan sebagai layanan tambahan. Team kami adalah team yang profesional di bidangnya.
  • Pelanggan Kontrak akan mendapat prioritas utama dalam pengerjaan perbaikan dibanding Pelanggan Reguler.
  • Harga sangat kompetitif.
  • Kerahasiaan data terjamin.
  • Dokumentasi yang rapi dan terkomputerisasi sehingga kami dan anda dapat memiliki arsip yang dapat diakses kapan saja dibutuhkan.
  • Laporan berkala mengenai pekerjaan dan kasus-kasus yang terjadi.
  • Disediakan backup unit, jika perbaikan lebih dari 2x24jam.
  • Garasi service selama perjanjian 
Merupakan sebuah kehormatan dan kebanggaan tersendiri bagi kami untuk melayani pelanggan dan calon pelanggan kami. Jangan pernah ragu untuk menghubungi kami jika ingin mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai layanan yang dapat kami berikan.

Dapatkan penawaran harga yang bersaing dengan kualitas kerja yag memuaskan. Segera hubungi kami.